Sehubungan dengan adanya Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama “Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW” dan “Tahun Baru Imlek 2575 Kongzili”, kami memberitahukan bahwa pelayanan di Pengadilan Negeri Tondano akan ditutup sementara pada Kamis, 8 Februari 2024 s.d. Minggu, 11 Februari 2024 dan akan dibuka kembali pada Senin, 12 Februari 2024.
Referensi:
Surat Keputusan Bersama (SKB) Menag No. 855 Tahun 2023, Menaker No. 3 Tahun 2023, dan Menpan-RB No. 4 Tahun 2023 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2024
__________________________________________________
Jika Anda memiliki pertanyaan seputar pelayanan pada Pengadilan Negeri Tondano, silakan hubungi kami melalui direct message, e-mail pada alamat info@pn-tondano.go.id, ataupun WhatsApp pada nomor +6285163088505 (hari dan jam kerja pada Senin s.d. Jumat pukul 08.30-16.30 WITA).
Kami menyambut Anda untuk berpartisipasi dalam peningkatan kualitas pelayanan dengan mengisi survei pelayanan pada https://s.id/pntnn-survei.
Stop gratifikasi dengan tidak menghubungi ataupun memberikan apapun kepada seluruh aparatur pada Pengadilan Negeri Tondano. I Yayat U Santi.